Senin, 25 Februari 2013

Contoh Bisnis Internet

Bisnis internet memang sedang naik daun, sehingga banyak orang mencoba ikut dalam kemeriahan ini. Namun tidak sedikit yang kebingungan mau berbuat bisnis apa dari internet. Dalam artikel ini akan dibahas khusus mengenai usaha dan bisnis yang menggunakan internet, dan tidak akan membahas pekerjaan yang memakai fasilitas internet.

Bisnis Jualan Produk
Sebenarnya contoh bisnis internet ini sebenarnya tidak beda dengan bisnis konvensional. Cuma sarana pemasarannya saja yang berbeda. Karena bisnis internet menggunakan fasilitas online, maka tokonya juga dalam bentuk toko online. Demikian seterusnya. Jika anda misalnya memiliki bisnis konvensional yang memang siap diekspansi ke sistem online, maka prosesnya memang menjadi lebih mudah, karena berarti anda sudah memiliki produk, tinggal dipasarkan saja. Jika anda tidak memiliki produk, anda bisa mencoba bisnis dropshipping

Bisnis Informasi / Jasa Gratis
Misalnya web detik(dot)com adalah contoh bisnis yang memberikan informasi atau jasa berita. Dengan membangun situs macam itu anda akan mendapatkan keuntungan dari para pemasang iklan. Makin tinggi trafik (pengunjung) website anda, makin mahal biasanya harga iklan yang bisa anda patok. Web yang anda buat bisa bermain di topik-topik khusus, misalnya membahas musik saja, atau tetang kesehatan saja.

Affiliate Program
Ini adalah bisnis yang juga bisa digeluti tanpa modal besar. Biasanya para pemula mengawali bisnis internet mereka dari jenis yang satu ini. Karena program afiliasi biasanya sudah menyediakan segala macam fasilitas yang memudahkan mereka yang menggelutinya. Contoh bisa dilihat dari web ini



Ditulis Oleh : Belajar Bisnis // 23.00
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 
Diberdayakan oleh Blogger.
Farit - Find me on Bloggers.com Business Blogs Business blog W3 Directory - the World Wide Web Directory